Jumat, 15 Februari 2013

Harga Jagung di Akhir Minggu Merosot Sampai Level Dibawah $7 US per Bushel | Update Hari Jum'at 15 Februari 2013 - 20:30wib

Harga Jagung di Pasar CBOT pada hari Jum'at 
15 Februari 2013 jam 20:30 ditutup pada level $6.9275 US per bushel.


Update 
Harga Beli Jagung BNS
per Hari Jum'at 15 Februari 2013
= Rp. 2.700,- per Kg
Jagung Pipilan Kering KA 17%


Kondisi Umum
Perdagangan Jagung Minggu Ini
Sepanjang perdagangan minggu ini harga jagung mampu bertahan pada level harga $7 US per bushel, tapi keadaan tersebut merosot cukup tajam di akhir minggu ini.
Perdagangan Jagung pada hari Jum'at 15 Februari 2013 jam 20:30 ditutup pada harga $6,9275 turun beberapa point dibandingkan saat dibukanya perdagangan hari ini. 

Pada perdagangan jagung nasional, harga bervariasi pada level Rp. 2.600,- sampai Rp. 2.800,- untuk jagung pipilan kering KA 17%. Jawa Tengah. Jawa Timur, dan Jawa Barat memiliki perbedaan harga yang cukup mencolok dan fluktuativ. Tingkat harga pada perdagangan jagung nasional masih lebih tinggi dibandingkan harga international di minggu ini.

Di wilayah Pemalang Jawa Tengah, harga mengalami sedikit kenaikan setelah membaiknya keadaan cuaca dan Petani merasa yakin akan dapat menyimpan jagung hasil panen untuk beberapa hari sambil berharap agar harga jagung kembali baik dan menguntungkan.

HARGA JAGUNG INTERNATIONAL
UPDATE HARGA PER HARI JUM'AT 15 FEBRUARI 2013 JAM 20:30wib
$6.9275 US per Bushel
atau
 Rp. 2.632,- per Kg
UNTUK JAGUNG PIPILAN KERING Kadar Air 15.5%

atau
Rp. 2.550,- per Kg
UNTUK JAGUNG PIPILAN KERING Kadar Air 17%



sumber data : QUOTE CORN diolah oleh Bahtera Niaga Santoso 
Asumsi dasar : 1 bushel = 25,425 Kg jagung pipilan kering KA 15.5% 
dan Nilai Kurs Tengah $1 = Rp. 9.660,-



Harga Beli BNS minggu ini :
Rp. 2.600,- sampai Rp. 2.700,- per Kg
untuk jagung pipilan kering dengan Kadar Air 17%


REFERENSI UPDATE HARGA JAGUNG
:













1 komentar:

  1. Luar biasa Lengkapnya, ini situs favorite about CORN Indonesia menurut saya. Sangat mendetail n everyone u can see..........GRATIS
    Terima Kasih.

    BalasHapus

Terimakasih atas komentar dan informasi tambahan dari pembaca.
Salam kami : bns_indonesia